Diskusi dan Silaturahmi Pj Gubernur bersama Badan Pengelola Beasiswa Kalimantan Timur

  • Harum Saudia
  • 12-02-2025
  • Dibaca: 42 Kali

Samarinda – Penjabat Gubernur Akmal Malik adakan diskusi dan silaturahmi terkait Pengelolaan Beasiswa Kalimantan Timur yang dihadiri Plt Kadisdikbud Prov. Kaltim Irhamsyah, ST., MT, Ketua Badan Pengurus Beasiswa Kalimantan Timur (BP BKT) Dr. Iman Hidayat, Tim Evaluasi BP BKT yang terdiri dari Prof. Dr. Susilo, M.Pd., Dr. Emeralda Ayu Kusuma, S.Sos., Wahyu Widhi Wicaksono, S.Si., MM., Nidya Listiyono, SE., MM., Dr. H. Rusman Yaqub, S.Pd., M.Si., Dr. Sunardi, SS, M.Hum, CICHM dan Dr. Achmad Ruslan Affendi, M.Ag, selain itu turut diikuti Kepala Bidang Pembinaan SMA Jasniansyah, Kepala Seksi Peserta Didik dan Pendidikan Karakter SMA Siti Aminah. (10/2).

Dalam diskusi dan silaturahmi di masa transisi Pj. Gubernur tersebut, Akmal Malik mengatakan tidak ingin meninggalkan PR bagi Gubernur Kaltim terpilih dan akan semaksimal mungkin merampungkan permasalahan yang ada termasuk didunia Pendidikan untuk itu pertemuan ini akan menjadi catatan dan evaluasi terkait program beasiswa.

“Pendidikan ini adalah program prioritas sehingga saya perlu melakukan bridging kepada Gubernur baru agar pada pelaksanaan pekerjaannya nanti tidak meraba-raba lagi terkait masalah pendidikan dan bagaimana langkah-langkah bagi Gubernur dan Wakil Gubernur baru,” ungkap Akmal.

“Selama sisa waktu 10 hari ini akan saya kejar dan Insha Allah saya selesaikan, kita ingin menyempurnakan program terkait dipergunakan atau tidaknya itu hak mutlak Gubernur baru, yang terpenting saya sudah siapkan semua catatannya,” tambah Akmal.

(hrm/tekkom) foto:(rzk/tekkom)