Kadisdikbud Kurniawan Buka FLS2N Jenjang SMA/MA sederajat Tingkat Provinsi
- Harum Saudia
- 24-08-2022
- Dibaca: 516 Kali
Tenggarong – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur melalui Bidang Pembinaan SMA kembali selenggarakan kegiatan tahunan Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Jenjang SMA/MA sederajat Tingkat Provinsi Kalimantan Timur. (21/8).
Dengan diikuti total 120 siswa siswi dari 10 Kabupaten/Kota se Kalimantan Timur dan 10 orang pendamping, FLS2N jenjang SMA/MA kali ini melombakan 10 cabang lomba yaitu Lomba Vocal Solo, Gitar Solo, Baca Puisi, Cipta Lagu, Monolog, Kriya, Komik Digital, Desain Poster, Fil Pendek dan Tari Kreasi yang digelar di Hotel Grand Fatma Tenggarong mulai tanggal 21 – 23 Agustus.
Kadisdikbud Prov. Kaltim Muhammad Kurniawan, SE.,Ak., MM dalam sambutannya sekaligus membuka acara secara resmi menuturkan dalam kegiatan lomba yang dilaksanakan secara rutin oleh Sub Koordinator Peserta Didik dan Pembangunan Karakter bukan hanya mencari pemenang.
“Kegiatan ini bukan hanya mencari pemenang namun tujuan utamanya adalah menambah pengalaman siswa dan melatih diri untuk menerima hasil dengan lapang dada,” tutur Kurniawan.
Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan SMA Mispoyo, M.Si dalam sambutannya berpesan agar siswa tetap menjunjung sportivitas dan menghargai keputusan juri nantinya.
Adapun tema besar yang diangkat untuk FLS2N jenjang SMA/MA sederajat tahun ini adalah “Memuliakan Kearifan Lokal Menembus Dunia” dengan harapan siswa dapat menggali kearifan lokal menciptakan karya seni yang mendunia.