Undang 80 Guru, UPTD Tekkom & Infodik Selenggarakan Pelatihan Pembelajaran Berbasis TIK tingkat Provinsi Kalimantan Timur

  • Harum Saudia
  • 03-05-2023
  • Dibaca: 598 Kali

Balikpapan – Dalam pemanfaatkan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) salah satunya untuk menciptakan berbagai inovasi pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik, serta pengintergrasian TIK kedalam proses pembelajaran juga diperlukan untuk mengembangkan kemampuan berfikir tinggi, meningkatkan efektivitas dan efisiensi proses pembelajaran. (2/5). Untuk itu, UPTD Teknologi Komunikasi dan Informasi Pendidikan (Tekkom & Infodik) selenggarakan Pelatihan Pembelajaran Berbasis TIK (Pembatik) jenjang SMA, SMK dan SLB se Provinsi Kalimantan Timur yang menghadirkan pemateri diantaranya berasal dari Balai Layanan Platform Teknologi (BLPT) Kemendikbudristek, Duta Rumah Belajar dan Duta Teknologi serta Dosen dari Universitas Mulawarman. Kegiatan Pembatik kali ini dibuka secara resmi oleh Asisten I Sekretaris Daerah Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat HM. Syirajudin, SH., MT., dalam sambutannya beliau berpesan kepada 80 orang guru yang hadir agar dapat mengikuti pelatihan dengan aktif dan serius sehingga tidak ada yang berakhir menjadi gagal paham. “Saya berpesan untuk guru-guru pada malam ini agar mengikuti pelatihan yang diselenggarakan selama tiga hari bisa diikuti dengan aktif bertanya, jangan pura-pura paham nanti pulang-pulang malah jadi gagal paham, tanyakan saja pada ahlinya,” ucap Syirajudin. Sementara itu, Kepala UPTD Tekkom & Infodik Muhammad Awaludin, SE., MM melaporkan rincian peserta yang hadir yaitu 40 orang guru SMA, 32 orang guru SMK dan 8 orang guru SLB yang ada di Provinsi Kalimantan Timur. Awaludin menambahkan terkait materi yang disampaikan diantaranya mengenai Konsep dan Model Pembelajaran Abad ke-21 dan Revolusi Industri 4.0, Kebijakan Pembelajaran Berbasis TIK, Pemanfaatan Teknologi Synchronous Learning, Penyusunan RPP dan LKPD Berbasis TIK serta Microteaching Berbasis TIK. Pada malam pembukaan turut dihadiri Kadisdikbud Prov. Kaltim Muhammad Kurniawan, SE., Ak., MM, Kepala Cabang Dinas Wilayah I Mutanto, S.Pd., M.Si dan seluruh narasumber. Kegiatan diselenggarakan selama 4 hari mulai tanggal 2 – 5 Mei 2023 bertempat di Hotel Novotel Balikpapan.