Seratus Persen Naskah Buku Ajar Mulok Rampung, Disdikbud Gelar Uji Keterbacaan
- Harum Saudia
- 14-11-2025
- Dibaca: 7 Kali
Samarinda - Sehubungan dengan telah tercapainya target penulisan Buku Ajar Muatan Lokal Kalimantan Timur Jenjang SMA untuk Fase F Tahun 2025 yang telah mencapai 100% kotor, maka Bidang Pembinaan SMA mengadakan Uji Keterbacaan (Uji Publik Buku Ajar Muatan Lokal Fase F dengan bahan draf:
Buku Ajar Muatan Lokal Sumber Daya Alam (SDA);
Buku Ajar Muatan Lokal Seni Budaya;
Buku Ajar Muatan Lokal Bahasa Daerah Berau;
Buku Ajar Muatan Lokal Bahasa Daerah Paser;
Buku Ajar Muatan Lokal Bahasa Daerah Dayak;
Buku Ajar Muatan Lokal Bahasa Daerah Kutai.
Para penulis buku menyampaikan presentasi berdasarkan hasil proses penulisan yang telah dilakukan di depan publik untuk dipertanggungjawabkan secara konten dan konteks.
Kegiatan tersebut berkolaborasi dengan Kantor Bahasa Kalimantan Timur, Perguruan Tinggi, Balitbangda, Biro Kesra, Bappeda, BPKP, Inspektorat, BPMP, BGTK, BRGM, BKSDIA, Bidang Teknis Disdikbud Prov. Kaltim, beberapa OPD terkait dan beberapa guru sebagai sampel pengguna buku.
(fz/idng/hrm/tekkom)
