Disdikbud Kaltim Ramaikan Lomba Kemerdekaan 17-an
- Noviandy
- 25-08-2022
- Dibaca: 356 Kali
Samarinda - Dalam rangka memperingati Kemerdakaan Republik Indonesia yang Ke-77 Tahun, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur (Disdikbud) menggelar lomba Peringatan Kemerdekaan. Perlombaan yang dikuti oleh seluruh Pegawai ASN dan Non Asn bertempat di Halaman Disdikbud, Jumat (19/08).
Adapun jenis lombanya yaitu memasukkan belut dalam botol, estafet tepung, menangkap bebek mata tertutup memakai sarung, bakiak tim, lari kalung, lomba bawa lilin, jalan santai yang dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Prov.Kaltim Muhammad Kurniawan.
Lomba ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa nasionalisme kepada bangsa dan negara dengan meriah dan penuh antusias, menjalin silaturahmi antar pegawai tiap bidangnya, adanya kekompakan antar kelompok dan diakhiri dengan pesta tepung dengan penuh canda dan tawa. (Nop/DisdikbudKaltim)
Pulih lebih cepat bangkit lebih kuat