Tumbuhkan Jiwa Seni dan Membina Karakter Peserta Didik SMK dengan FLS2N Tingkat Provinsi Kalimantan Timur

  • Noviandy
  • 06-06-2024
  • Dibaca: 205 Kali

Samarinda - Sebanyak 106 peserta dari SMK se-Kalimantan Timur mengikuti Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N). Kegiatan yang diprakarsai oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalimantan Timur digelar dari tanggal 2-4 Juni 2024 di UPTD Taman Budaya mempertandingkan 8 lomba yaitu cipta lagu, film pendek,  instrumen solo, musik tradisonal, kriya, menyanyi solo, monolog, dan tari kreasi. 

Kepala Disdikbud Kaltim Muhammad Kurniawan mengatakan kegiatan ini merupakan wahana untuk menggali prestasi peserta didik. Kegiatan ini juga menjadi momentum untuk menumbuhkan anak yang berbakat mempuyai potensi talenta. 

“Dalam perlombaan ini mereka akan mendapatkan tantangan dalam berkarya dan berekspresi. Kegiatan ini adalah ajang talenta yang merupakan bagian proses pembinaan prestasi secara berkelanjutan dan turut andil dalam perkembangan karakter peserta didik, profil pelajar pancasila, menarik semangat merdeka belajar, merdeka prestasi,” tutur Kurniawan. 

Dia mengatakan FLS2N adalah salah satu upaya  untuk membangunkan jiwa seni peserta didik dan menumbuhkan rasa cinta pada seni sehingga memberikan inspirasi mereka untuk melestarikan kesenian Indonesia. 

“Kami berharap dengan lomba ini dapat mengali potensi peserta didik di bidang seni budaya dan memberikan dorongan sehingga timbul motivasi yang kuat dalam beraktulisasi diri, berkompetisi secara sehat dalam mencapai puncak prestasi sesuai dengan kemampuan yang dimiliki peserta didik,” harap Kurniawan. 

Untuk diketahui, lomba ini merupakan lanjutan dari seleksi yang dilaksanakan satuan pendidikan tingkat kabupaten yang lakukan oleh masing-masing cabang dinas tingkat provinsi. Peserta yang hadir saat ini merupakan juara-juara dari kabupaten dan kota se Kaltim untuk mencari juara tingkat provinsi. Para pemenang nanti akan mewakili Provinsi Kaltim di tingkat Nasional.

Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Muhammad Sirajudin, mengatak Pemprov Kaltim beharap yang mewakili  Provinsi Kaltim nanti diajang nasional adalah peserta terbaik dari yang terbaik. Dia berpesan kepada peserta untuk menjaga kesehatan. Tetap percaya diri ketika menghadapi penonton. 

“Tujuan utama ialah membentuk karakter dari peserta didik. Tugas Disdikbud ialah membina karakter, ahlak, attitude, kepribadian, bekerja keras, gigih tidak mudah putus asa, jujur, harus dibentuk dari sejak dini,” pesan Sirajudin. 

Kepala Bidang Pembinaan SMK Surasa mengatakan dalam perlombaan kita semua adalah juara, kita semua adalah pemenang, tetapi ini adalah festival dan lomba seni tentu kita harus pilih juara 1, 2, dan 3 sebagaimana petunjuk teknis. 

Hadir Pendamping Cabang Dinas, Pendamping Sekolah, Kepala Sekolah SMK, Peserta didik, Peserta Lomba, Panitia Pendamping, dan Fasilitator. (Nop/DisdikbudKaltim)