Disambut Hangat dan Meriah, Kadisdikbud Prov. Kaltim Kunjungi Sekolah di Kutai Barat

  • Harum Saudia
  • 24-01-2023
  • Dibaca: 407 Kali

Kutai Barat – Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kalimantan Timur Muhammad Kurniawan, SE., Ak., MM melakukan kunjungan kerja ke SMAN 1 Sendawar dan meresmikan gedung SLB Negeri Kutai Barat pada 22 – 23 Januari yang didampingi oleh Kepala Cabang Dinas Wilayah IV Muhammad Ruslie, S.Pd dan Kepala Bidang Pembinaan SMA Armin, M.Pd. (23/1).

Kunjungan dan Silaturahmi di SMAN 1 Sendawar disambut oleh guru dan siswa siswi dengan menampilkan bakat dan talenta siswa terutama seni tari. Sementara itu, keesokan harinya Kadisdikbud melakukan peresmian gedung SLB Negeri Kutai Barat yang terletak di Kawasan Kecamatan Barong Tongkok yaitu meresmikan diantaranya Ruang Kelas Baru, Ruang TU, Ruang UKS dan Ruang Perpustakaan dengan pendanaan yang berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK).

Muhammad Kurniawan berpesan pemenuhan fasilitas dalam hal ini keberadaan ruang kelas baru disekolah dapat menambah semangat belajar siswa siswi serta guru, dan warga sekolah diharapkan bekerjasama menjaga sarana dan prasarana sekolah sehingga mendukung sekolah untuk menciptakan peserta didik yang berkualitas. Dalam acara peresmian nampak hadir Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Disdikbud Prov. Kaltim Kepala SLB Negeri Kutai Barat dan Kepala Bidang Pendidikan Khusus, dan Kepala Seksi Sarana Prasarana Bidang Pendidikan Khusus.